Menjaga kesehatan adalah hal yang paling penting kita lakukan .dengan hidup yang sehat maka kita kan terhindar dari berbagai jenis penyakit.
Dalam menjaga kesehatan tidak hanya kesehatan tubuh, menjaga kesehatan mental juga yang penting dan perlu kita perhatikan karena mental yang sehat dapat memberikan kesejahtraan bagi aspek emosional, psikologi, dan kondisi sosial seseorang.
Mental yang sehat ditandai oleh keadaan ketika seseorang mampu mengatasi masalah tekanan hidup sosial sehingga kualitas hidup menjadi lebih meningkat.
Sebaliknya ketika seseorang mengalami krisis mental mereka akan hidup dengan penuh tekanan,deskriminasi, merasa dikucilkan sehingga menjalankan gaya hidup yang tidak sehat. Menjaga kesehatan mental juga mampu mempengaruhi kesehatan fisik kita.
Tips Menjaga Kesehatan Mental
1. Katakan Hal Positif Terhadap Diri Sendiri
Seorang peneliti mengatakan bahwa cara kamu berpikir tentang diri sendiri sangat berpengaruh kuat terhadap kejiwaan kamu.
Ketika kita memikirkn hal yang negatiftentang diri kita ,secara otomatis kita akan memandang diri kita negatif kemudian akn merasakan efek yng negatif.
Begitu sebaliknya jik kita selalu berpikir positif makan hal-hal positif kan menghampiri kita. Mengatakan hal positif terhadap diri sendiri akan memicu kita untuk lebih optimis.
2. Tetap Produktif
Saat beaktivitas tetaplah produktif dalam melakukan hal-hal yang kita gemari karena dapat memicu kesehatan mental kita.
Pada saat beraktivitas seseorang dapat menciptakan suasana sesuai yang kita senangi sehingga kita dapat merasakan kenyamanan dengan melakukan tetap produktif secra rutin dapan membantu kita agar tidak terlalu stres dan kesehatan mental dapat terjaga dengan baik.
3. Jalani gaya Hidup Sehat
Menjalani gaya hidup sehat sangat dianjurkan untuk kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari .kegiatan ini sangat memberi manfaat yang baik untuk membuat fisik lebih bugar.
Selain itu menjalani gaya hidup sehat juga mampu membuat kesehatan mental tetap terjaga. Gaya hidup sehat dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi, nutrisi yang cukup, berpikir sehat, menetralkan pikiran dan jiwa.
Bukan hanya mengkonsumsi makanan sehat, namun melakukan olahraga yang rutin juga mampu menjaga kesehatan mental kita.
Istirahatlah yang cukup, karena tidur merupakan media yang dapat menghilangkan stres. Tidur yang cukup juga mampu memeperkuat ingatan kita dengam menyimpan informasi dalam jangka waktu yang panjang dalam otak.
4. Lebih Mindfulldengan Aktifitas Sehari-hari
Kesehatan Mental dapat dijaga dengan selalu fokus tentang apapun yang terjadi. Hindarilah bersikap terlalu berpikir secara berlebihan terhadap suatu masalah karena itu akan menjadi pemicu rusaknya kesehatan mental .hilangkanlah pemikiran yang mengganggu dipikiran kita sejenak. Ambillah kegiatan-kegiatan yang positif yang dapat menghilangkan pemikiran yang penat .
5. Tetap Terhubung dengan Orang lain
Sejatinya sebagai makhluk sosial kita membutuhkan orang lain dalam bertahan hidup. Selain bertukar pendapat dengan teman tentang masalah yang dihadapi dapat membantu kita menjaga kesehatan mental.
Melakukan interaksi dengan orang lain dapat memicu otak sehingga otak dapat bekerja dengan baik.
Seringlah melakukan interaksi dengan lingkungan terdekat, keluarga dan teman kerja. Jangan sesekali anda menyimpan permasalahan sendiri karena dapat mengganggu kesehatan mental.
6. Mencari bantuan Profesional
Jika kamu sedang mengalami masalah yang tidak dapat kamu selesaikan segeralah mencari bantuan kepada psikolog.
Bertemu dengan psikolog merupakan langkah yang tepat dalam menjaga kesehatan mental. Jangan membiarkan masalah yang tidak bisa kamu hadapi sendiri berlarut-larut sehingga menganggu aktivitas anda.
Tips Menjaga Kesehatan Mental Ala Psikolog
Reviewed by AdmLebihSehat
on
September 07, 2022
Rating:
Tidak ada komentar: